Seorang Dalit Dibunuh karena Berhutang Rs.15

BeritaDEKHO - Seorang lelaki dari komunitas Dalit India dipenggal dan istrinya mati ditikam gara-gara utang 15 rupee (sekitar Rp3.000) di negara bagian Uttar Pradesh.

Polisi mengatakan pasangan itu dibunuh oleh pemilik toko kelontong dari kasta lebih tinggi, Kamis (28/7) setelah mengatakan bahwa mereka perlu waktu untuk membayar biskuit yang mereka telah beli sebelumnya.

Pemilik toko kelontong itu telah ditangkap.

Dalit, sebelumnya dikenal sebagai paria, adalah kasta terendah dalam hirarki kasta Hindu India.

Polisi mengatakan kepada kantor berita Press Trust of India insiden itu terjadi di distrik Mainpuri Kamis pagi keyika pasangan itu sedang dalam perjalanan untuk bekerja.

Mereka dicegat oleh Ashok Mishra, pemilik toko kelontong di desa itu, yang menuntut pasangan itu untuk memberikan uang pembayaran tiga bungkus biskuit yang mereka telah beli bagi tiga anak mereka beberapa hari lalu.  (bbc)
Share on Google Plus

About Admin2

Berita Dekho (www.beritadekho.com) merupakan media nasional yang pada awalnya didirikan untuk mempromosikan potensi alumni Indonesia yang pernah kuliah dan menimba ilmu di India dan negara-negara Asia Selatan. Lihat info selanjutnya di sini

0 comments:

Post a Comment

loading...